Fraksi PKS DPRD Sumut menolak UU sediakan Alat Kontrasepsi untuk remaja dan anak sekolah.

thumbnail
Read Time1 Minute, 27 Second

H. Ahmad Hadian, S.Pdi, MAP menolak Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 28 Tahun 2024 Terkait Pelaksanaaan Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2023 Tentang Kesehatan. H. Ahmad Hadian yang juga merupakan Sekretaris Fraksi PKS DPRD Sumatera Utara mengungkapan rasa keberatannya terutama pada Pasal 103 Ayat 1 – 4 bahwa salah satu upaya yang disebutkan ialah penyediaan alat kontrasepsi untuk remaja.

Ini harus kita tolak, dan minta agar pasal tersebut direvisi “ Ungkap H.Ahmad Hadian saat dikonfirmasi via pesan singkat pada 7/8.

H. Ahmad Hadian menilai kewajiban pemerintah harusnya menjaga akhlak generasi muda dengan cara menutup pintu dan peluang bagi generasi muda agar tidak melakukan perzinahan, bukannya malah memberikan ruang dengan cara memberikan alat kontrasepsi.

“ Analogi nya seperti ini, kita takut anak kita bermain hujan karena cemas akan demam atau karena petir yang menyambar, lalu kita meletakkan paying didekat sang anak, tentu secara psikologis sang anak akan mencoba bermain hujan dengan menggunakan payung karena sang anak menganggap resiko nya akan kecil bila bermain hujan dengan menggunakan payung” Ungkap H.Ahmad Hadian.

H. Ahmad Hadian mengkhawatirkan ada niat terselubung pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang ingin merusak generasi muda kita. Untuk itu Anggota DPRD Sumut  yang berasal dari dapil 5 ( Asahan, Batubara dan Tanjung Balai) ini mengajak agar masyarakat menolak dan meminta agar pasal 103 itu direvisi. Sebab dirinya khawatir apabila alat kontrasepsi diberikan justru akan mendorong remaja dan anak sekolah melakukan hubungan seks bebas.

“ Kebijakan ini sangat tidak bijaksana, kalau ingin menyelamatkan generasi muda dari bahaya penyakit reproduksi ya bukan dengan cara memberikan mereka peluang untuk melakukan seks bebas, alih-alih menutup peluang justru malah kita membuka peluang untuk mereka “ kritik H.Ahmad Hadian.

Diakhir kembali H.Ahmad Hadian mengatakan bahwa Fraksi PKS DPRD Sumut menolak kebijakan pembagian alat kontrasepsi kepada remaja dan anak sekolah serta mengajak masyarakat untuk menolak peraturan tersebut juga. red.

0 0
Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleppy
Sleppy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top